Kita tidak pernah tahu kapan napas ini berhenti, kapan nadi ini berhenti berdenyut, kapan roh ini tercabut.... semua rahasia Illahi.Semua hanya pinjaman yang suatu saat diambil yang punya ( Sang pencipta ).
Berjuta cara dan kejadian yang membuat nyawa ini terlepas, bahkan yang tak pernah terbayangkan akal pikiran kita. Jika malaikat maut sudah menjemput tak ada yang bisa sembunyi dan lari atau ditunda. Kita hanya bisa berhati-hati dan berdoa supaya selamat dalam segala aktifitas kita sehari-hari,
Yang akan ku ceritakan ini adalah kisah nyata yang menimpa tetangga saya. Malam kejadian naas itu tidak seperti malam-malam sebelumnya. Yang biasanya hiruk pikuk suara motor anak-anak muda pada ngetes motor tapi malam itu tampak lengang. Sempat terbersit dipikiranku" Ada apa nich.... seperti ada firasat buruk?" Namun pikiran aneh hilang karena asik nonton acara DA4 acara kompetisi dangdut di sebuah stasiun TV swasta bersama istriku sambil nunggu jualan campuran.
Hari itu selasa malam jarum jam menunjukkan pukul 10:00, niat hati ingin menutup warungku tapi tiba-tiba terdengar swara seseorang " Ada bensin campur Mas?" Kebetulan ku tidak menjual bensin campur kujawab " Ma`af dik,,, tidak ada, coba dipenjual sebelah,,!" jaraknya kurang lebih 500m. Tak lama sebut saja Iwan berlari kebengkel memanggil temannya untuk menarik motornya.
Cerita super lucu;
Cerita lucu polisi tidur
Kurang lebih 15 menit kemudian terdengar suara suara 2 motor kenceng banget,,, " Ma.. kayaknya ada yang balapan..!" kataku. " Ya,,, ya pa,,, anak-anak tidak sayang nyawa,, mana jalanan banyak lubang.!" sambung istriku.
Beberapa saat kemudian terdengar bunyi motor dari bengkel dan melaju kencang berlawanan arah dengan 2 motor yang balapan. Tak lama berselang terdengar benturan keras dan bisa dibilang sangat keras. " nabrak apa tu anak-anak..?" kata istriku. " Ayo,, kita lihat,,!" ajakku. Baru saja kami keluar rumah diluar sudah penuh orang yang sedang berkerumun.
Dua anak muda tergeletak tak berdaya diangkat kerumah sebelahku untuk diberi pertolongan. salah satu orang kondisinya sangat parah dan tidak ada tanda-tanda kehidupan. Mata sebelah hancur begitu juga dengan motor yang dikendarainya. Dari hidung, telinga, mulut keluar darah. Namun lawan tabrakan tidak ada luka serius begitu juga dengan motor yang dikendarainya. Segera mereka berdua dilarikan kerumah sakit tapi yang satu tidak tertolong.
Kejadian ini terjadi karena kecerobohan mereka, mengendarai motor tanpa lampu. Itu mungkin sudah takdirnya. Nasi sudah jadi bubur tak bisa disesali dan tak bisa diubah lagi.Pelajaran buat kita semua akan perlunya HATI-HATI.
Tiga hari sebelumnya si korban sudah bermimpi didatangi banyak Polisi dan memborgolnya tanpa tau sebabnya, dan mimpi itu berulang tiap malam sampai 3 malam berturut-turut. Sejak mimpi itu sikorban selalu gelisah dan pandangan kosong. Dari sore sikorban bolak-balik tanpa tujuan seperti ada yang dicari dan ditunggunya
Sebenarnya korban jarang ada dirumah karena kerja jauh, dan baru kali ini tinggal dirumah lama sampai kecelakaan yang merenggut nyawa terjadi.Padahal biasanya kalau pulang kerumah cuma satu hari dan pergi lagi. Ini kisah nyata dan terjadi seminggu yang lalu. Semoga dilapangkan kuburnya, diterima amal baiknya dan dihapus dosa dan kesalahanya.
Beberapa hari kemudian teman-teman dekatnya bermimpi ditemui korban dan memberi nasehat "Mulai sekarang rajin-rajinlah sholat, jangan sepertiku yang bingung mau kemana?" kata almarhum dalam mimpi. Kontan saja semua teman-temanya rajin lima waktu dan keMasjid.
Semoga cerita ini bermanfaat buat smua pembaca, makasi atas waktunya mengunjungi blog saya dan sudi membaca tulisan saya sampai selesai.....
Mf poto tidak dilampirkan keluarga korban keberatan..
No comments:
Post a Comment